Metatarsal adalah lima tulang panjang yang terletak di punggung kaki. Lima
bagian tulang itu saling berkaitan dalam satu unit. Fungsinya untuk membagi
beban pada tubuh dan mengadaptasikan tubuh pada tanah yang tidak rata.
Cedera atau keretakan pada tulang ini bisa terjadi jika tulang tersebut
mengalami tabrakan, seperti misalnya seseorang menginjak kaki. Selain itu
terkilir dan kelelahan pada kaki juga bisa menjadi penyebab cedera tersebut.
Tulang metatarsal tengah biasanya mengalami cedera karena terlalu 'sering'
digunakan alias mengalami kelelahan (stress fractures). Dengan kata lain
terjadi karena sering digunakan dengan terus menerus. Biasanya cedera ini
terjadi pada atlet dan balerina. Untuk cedera tulang pertama, kedua dan
kelima biasanya terjadi pada dunia olahraga.
Ada gejala-gejala tersendiri yang dialami para pemain sebelum mendapat
cedera ini, yaitu merasakan sakit atau nyeri pada tulang selama menjalani
latihan, memar dan bengkak.
Untuk bisa mengurangi dan menyembuhkan cedera tersebut, para penderita bisa
menjalani perawatan yaitu dengan beristirahat total, setidaknya untuk empat
hingga delapan pekan. Penggunaan walking boots atau sepatu khusus sangat
disarankan untuk melindungi bagian kaki yang cedera.
Kondisi bisa sembuh total dari cedera ini memakan waktu yang panjang. Selain
itu parah tidaknya cedera yang dialami juga mempengaruhi waktu penyembuhan.
Jadi memperkirakan waktu kepada penderita untuk bisa kembali beraktifitas
sangat subyektif.
Pasalnya ada tahapan-tahapan tertentu yang harus dilalui penderita,
khususnya seorang atlet, untuk bisa beraksi lagi. Setelah menjalani
istirahat panjang, proses rehabilitasi dan menjalani teknik latihan tertentu
harus dilakukan agar cedera yang lebih parah tidak terulang lagi.
Jika kondisi rehabilitasi dan latihan selesai dilakukan, dan plester serta
sepatu khusus tidak lagi diperlukan (paling tidak semua itu dilepas setelah
empat hingga enam pekan menjalani perawatan), penderita harus menjalani
latiha lebih lanjut seperti angkat beban pada kaki.
Untuk bisa kembali beraksi, setidaknya penderita harus menjalani latihan dan
proses penyembuhan minimal selama empat pekan, tergantung dengan kondisi
cedera metatarsal yang dialaminya. Jika penderita mengalami cedera
metatarsal hingga harus memakai pen pada kakinya, maka proses penyembuhannya
akan lama.
sumber : milis detiksport
0 comments :
Post a Comment